Wednesday, 7 May 2014



Resep Cara Membuat Bolu Kukus Coklat - Makanan yang satu ini sering kita jumpai saat arisan atau syukuran dirumah keluarga atau kerabat, yup bolu kukus memang mudah dibuat dan banyak dijual makanya tidak heran makanan ini sering dihidangkan saat acara atau pesta. Bagi kaum wanita yang ingin mencoba membuat bolu kukus coklat dirumah, bisa meniru resep yang akan resep 4 masak berikan saat ini

Resep Bolu Kukus Coklat

Bolu Kukus Coklat Lezat
Beberapa bahan poko seperti telur, terigu, gula dibutuhkan untuk membuat adonan bolu kukus coklat, selain itu komposisi bahan yang diperlukan adalah
Bahan-bahan yang diperlukan membuat bolu kukus coklat
100 gr tepung terigu
50 gr coklat bubuk kualitas bagus, 5 btr telur ayam
100 gr gula pasir,200 gr mentega, lelehkan di atas api sedang
10 gr/1 sdt ovalet(pelembut kue), selai strawberry secukupnya
½ kaleng (sekitar190 ml) susu kental manis coklat

Cara membuat adonan bolu kukus coklat

Siapkan wadah atau baskom, masukan gula, telur dan ovalet lalu dikocak dengan mixer kecepatan tinggi sampai mengembang. Kemudian tambahkan tepung terigu, dan coklat bubuk juga susu kental manis dan di aduk hingga rata. Tambahkan kembali mentega yang sudah di lelehkan lalu aduk rata.Cara Pengukusan: tuangkan adonan kedalam loyang persegi yang sudah diolesi dengan mentega, kemudian kukus dengan api sedang kurang lebih 30 menit hingga matang.
Tahap akhir adalah membuat hiasan kue bolu kukus, belah bolu jadi dua bagian lalu olesi dengan selai strawberry pada satu isi dan tutup lagi dengan bagian kue yang lain. Kue bolu kukus coklat siap untuk disajikan, anda bisa memotong kue sesuai ukuran yang dikehendaki


Categories:

0 comments:

Post a Comment

    Blogger news

    Blogroll

    clickduit.com